Gotong Royong Warga Parit Salam Desa Sungai Enau

Kubu Raya, teraskalbar.com - Masyarakat dan beberapa tokoh pemuda, tokoh masyarakat dan tokoh agama Parit Salam Dusun Saga Desa Sungai Enau Melakukan Gotong Royong, 01/01/2021

Pembersihan parit ditepi jalan bertujuan menciptakan air yang mengalir bersih dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat setempat Tampa ada rasa ragu lagi, Pembersihan parit juga bertujuan mencegah terjadinya banjir di lingkungan setempat.

Baksos dan gotong royong pembersihan parit dan pembersihan jalan poros Parit Salam di laksanakan setiap hari Minggu (Hari Libur) oleh masyarakat setempat mulai dari Jam 7 pagi sampai selesai baik dari warga RT 04 Sampai RT 09 guna menjaga silaturahmi sesama warga,

menjaga kekompakan dan kebersamaan serta mengajarkan generasi muda cara bersosial demi kesejahteraan masyarakat Parit Salam Desa Sungai Enau Kabupaten Kubu Raya.

Mahhud Selaku Ketua IKATAN PEMUDA PARIT SALAM Berharap semoga kita semua dalam lindungan Allah SWT khususnya masyarakat parit salam dan diberikan kesehatan serta selalu Istiqomah melakukan hal kebaikan agar tradisi ini selalu bejalan dan berkelanjutan, mahhud juga berharap tokoh2 sesepuh, agama, tokoh masyarakat selalu memberikan saran dan motivasi kepada pemuda serta kerja nyata sebagai pembelajaran kedepannya meski pemuda hanya ikut berpartisipasi hanya 80 %

Post a Comment

0 Comments