PKC PMII KALBAR Bangga Punya Pahlawan Nasional dari Kalimantan Barat, dr.Raden Rubini Natawisastra, Teladan Bagi Kaum Muda

Pontianak,Teras Kalbar.com- Berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 96/TK/2022 Tentang Penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional pada hari senin 07 November 2022 bertepatan di Istana Jakarta salah satu Pahlawan Nasional Dari Kalimantan Barat dr.Raden Rubini Natawisastra .

Misi Menuju Kemerdekaan , Almarhum dr. Raden Rubini Natawisastra menjadi salah satu pejuang yang telah menjalankan misi kemanusiaan sebagai dokter keliling di daerah perdalaman dan terpencil, sosok perjuang kemanusiaan di tengah hiruk piruk masa penjajah hingga beliau bersama istrinya meninggal menjadi korban dalam Tragedi Mandor yaitu peristiwa pembantaian massal yang terjadi di Kalimantan Barat pada 28 Juni 1944.

Ketua PKC PMII KALBAR M. Wahid Hasyim menyatakan  bangga dengan penetapan dr. Raden Rubini Natawisastra sebagai pahlawan nasional pasal nya hal demikian adalah motivasi terbaik bagi kaum muda untuk selalu membuat sejarah tidak hanya sebagai penikmat tanpa berbuat apapun yang menghasilkan sejarah.

Saya sangat bangga atas penetapan pahlawan nasional terhadap dr. Raden Rubini Natawisastra tentu ini akan menjadi motivasi untuk para regenerasi bangsa seperti kami ini dang regenerasi bangsa kedepannya,ungkap Wahid Hasyim.

Ia juga mengungkapkan terimakasih dan apresiasi kepada pemerintah dan Presiden RI Jokowi Dodo atas anugrah gelar Pahlawan Nasional kepada dr. Raden Rubini Natawisastra.

Dr. Raden Rubini Natawisastra merupakan salah satu tokoh yang sangat layak mendapatkan gelar pahlawan nasional maka dengan adanya hal tersebut saya ucapkan terimakasih kepada bapak Presiden dan apresiasi yang setinggi-tingginya dari kami semoga ini bisa menjadi contoh yang positif bagi kami selaku pemuda untuk meneladani sepak terjang dr. Raden Rubini Natawisastra, tambahnya.

Begitu juga Putra daerah Kabupaten Mempawah,Mustakim Lespatih sekaligus Wakil Ketua bidang Eksternal PKC PMII KALBAR mengatakan "kita bersama sudah mengetahui Nama Almarhum sudah di gunakan disalah satu rumah sakit, taman dan Jalan di Kabupaten Mempawah Kalimantan Barat, berkaca dari hal tersebut bahwa perjuangan dan pengorbanan yang kita lakukan dengan ikhlas dan tulus akan menjadi sejarah indah, pungkasnya.(Kim)

 

Post a Comment

0 Comments